Collabora Office 24.04 Bantuan
Pada halaman pertama Pemandu Bagan, Anda bisa memilih jenis bagan.
Pilih sebuah jenis bagan dasar: klik pada entri mana saja yang dilabeli Kolom, Batang, Pai, dan lain-lain.
Isi pada sisi kanan akan mengubah hampir keseluruhan opsi bergantung pada jenis bagan basis yang dipilih.
Secara opsional, klik opsi mana saja yang Anda inginkan. Sembari Anda mengubah pengaturan pada pemandu, lihatlah pratampil pada dokumen untuk mengetahui bagaimana bagan Anda terlihat.
Tekan Shift+F1 sembari menunjuk pada kontrol untuk melihat teks bantuan tambahan.
Klik Selesai pada halaman pemandu manapun untuk menutup pemandu dan membuat bagan dengan pengaturan yang sudah dibuat.
Klik Lanjut untuk melihat halaman pemandu selanjutnya, atau klik entri pada sisi kiri pemandu untuk pergi ke halaman itu.
Klik Balik untuk melihat halaman pemandu sebelumnya.
Klik Batal untuk menutup pemandu tanpa membuat bagan.